Galeri Harmoni untuk Menambah Wawasan Toleransi Beragama

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama RI ingin mengenalkan agama-agama di Indonesia di Bayt al-Qur’an & Museum Istiqlal (BQMI). Pengenalan ini akan ditampilkan melalui pameran temporer yang akan dilaksanakan di Gedung Museum Istiqlal yang merupakan bagian dari BQMI.

Kepala LPMQ, Muchlis M. Hanafi, dalam sambutannya saat rapat persiapan pameran temporer, Senin, (21/6/2021) di Depok menyampaikan bahwa penyelenggaraan Galeri Harmoni di Bayt al-Qur’an & Museum Istiqlal (BQMI) dilaksanakan dalam rangka mengenalkan kepada masyarakat berbagai agama yang ada di Indonesia dalam satu lokasi, Gedung Museum Istiqlal yang mengoleksi benda-benda artefak warisan budaya masyarakat Islam di Indonesia pada masa lalu.

“Kami ingin menghadirkan galeri harmoni di situ (Gedung Museum Istiqlal), dan diharapkan semua agama bisa kita perkenalkan. Upaya ini menunjukkan bahwa Islam yang hadir di Indonesia mampu berakulturasi dengan budaya dan agama lain sebagai bangsa. Sebagai warga negara kita sudah bersepakat untuk hidup Bersama, apa pun agamanya, apa pun pandangan agamanya. Nah, ini yang kita ingin sampaikan pesannya kepada publik melalui harmoni ini,” jelasnya.

Pengenalan agama-agama yang ada di Indonesia dalam satu lokasi ini diharapkan akan mengenalkan kepada masyarakat semua agama sehingga dengan mengenal diharapkan akan menambah wawasan dan rasa saling menghormati dan menghargai antar umat beragama. “Sekali lagi, dengan memperkenalkan agama-agama yang ada di Indonesia, keragaman yang ada (keragaman budaya, keragaman agama) kita berharap nanti para pengunjung museum bisa mendapatkan wawasan, bagaimana kita menghargai, bagaimana kita menghormati keyakinan agama yang lain. Itu sebenarnya pesan yang ingin kita sampaikan,” tuturnya.

Ia juga berharap, ke depan wawasan toleransi beragama akan dimiliki oleh generasi muda sejak dini sehingga kerukunan antar umat beragama yang sudah terjalin sejak dahulu akan terus terjaga dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. “Kami berharap nanti dengan dibukanya galeri harmoni ini, yang berkunjung tidak hanya dari madrasah-madrasah, tetapi juga dari sekolah yang ada di bawah binaan bimas-bimas lain. Sehingga betul-betul terjadi dialog komunikasi antar umat beragama yang kita harapkan dapat mengembangkan wawasan atau toleransi di kalangan anak didik kita,” pungkasnya. (Ibnu Athoillah)

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved