Gelar Pertemuan Terakhir, LPMQ Segera Terbitkan Pedoman Penyempurnaan Membaca dan Menulis Al-Qur’an Braille 

Jakarta (13/10/2021). Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama menggelar kegiatan Sidang Penyempurnaan Pedoman Membaca dan Menulis Al-Qur’an Braille  ke III selama tiga hari, 13-15 Oktober 2021 di Best Western Premier The Hive Cawang Jakarta Timur.  Kegiatan  ini dibuka oleh Koordinator Pentashihan mewakili Kepala LPMQ, H. Deni Hudaeny AA, Lc, MA dan didampingi penanggung jawab kegiatan Ahmad Jaeni, MA. Dalam sambutannya, Deni Hudaeny berharap sidang terakhir ini dapat menyelesaikan telaah draf yang telah disiapkan oleh tim berdasarkan sejumlah rekomendasi penyempurnaan dari dua sidang sebelumnya. LPMQ akan melakukan penerbitan sehingga pedoman dengan versi penyempurnaan juga segera dapat disosialisasikan.

Kegiatan ini melibatkan narasumber, tim pakar dan peserta dari berbagai lembaga dan komunitas di Indonesia, yaitu Ikatan Tunanetra Muslim Indonesia (ITMI) Bandung, Yayasan Penyantun Wyata Guna (YPWG) Bandung, Balai Literasi Braille Indonesia (BLBI) Bandung, Yayasan Kesejahteraan Tunanetra Islam (Yaketunis) Yogyakarta, Sahabat Mata Semarang, BRSPDSTN Tan Miyat Bekasi Timur, Forum Komunikasi Guru (FKH) PAI, SLBN Pembina Jakarta, Umi Maktoum Voice Bandung, Yayasan Sam’an Netra Mulia Bandung dan Yayasan Pendidikan Anak Buta Surabaya. Selain itu, dari lingkungan Kementerian Agama hadir pula perwakilan dari subdit Pendidikan Al-Qur’an PD Potren.

Dengan keterlibatan berbagai lembaga, diharapkan hasil penyempurnaan kali ini lebih representatif dan bisa diterima semua pihak. Kepala Seksi Ketenagaan dan Kesantrian Subdit Pendidikan Al-Qur’an Direktorat PD. Pontren Kementerian Agama RI, H. Wahyudi, S.Ag, MSi di sela-sela kegiatan menyatakan, “sangat menyambut baik kegiatan ini dan berharap dapat berjalan lancar. Selain itu juga berharap, ke depan PD. Pontren dapat terus bersinergi dan saling mendukung. Terlebih Direktorat PD. Pontren juga memiliki perhatian khusus untuk kaum disabilitas,” demikian pungkasnya.

Sebagai kegiatan terakhir tahun anggaran 2021 yang membahas tentang Penyempurnaan Pedoman Membaca dan Menulis Al-Qur’an Braille diharapkan sidang ini bisa menghasilkan draf final yang akan segera dapat dicetak dan didistribusikan ke masyarakat pengguna. (znl)  

 

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved