Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) mulai menyusun mushaf Al-Qur’an bahasa isyarat untuk Penyandang Disabilitas Sensorik Rungu Wicara (PDSRW). Kegiatan ini sendiri merupakan rekomendasi dari pertemuan-pertemuan tahun sebelumnya setelah dirampungkan buku pedoman membaca mushaf Al-Qur’an bagi PDSRW. Acara dilaksanakan selama tiga hari, 29 – 31 Maret 2022 di Hotel Harris, Jakarta.

Salah satu kegiatan utama Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) adalah membuat pedoman Penyusunan Mushaf Al-Qur’an Bahasa Isyarat Bagi Penyandang Disabilitas Sensorik Rungu Wicara (PDSRW) dan Penyusunan Mushaf Al-Qur’an Braille Bagi Penyandang Disabilitas Sensorik Netra (PDSN). Kegiatan penyusunan mushaf untuk kalangan disabilitas ini dibuka secara langsung oleh Plt. Kepala Badan Litbang dan Diklat Kemenag, Prof. Dr. Abu Rokhmad, M.Ag pada Selasa, 29/03 di Hotel Harris, Jakarta.

Komitmen Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) dalam memberikan fasilitas akses layanan pemenuhan hak keagamaan yang termaktub dalam amanat UU No.8 tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas  terus dilakukan. Upaya kerja sama dengan berbagai lembaga dan yayasan disabilitas menjadi prioritas dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an.

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved