Nyaman ke BQMI, Registrasi Via Website

Bayt Al-Qur'an & Museum Istiqlal (BQMI) setelah dibuka sejak awal tahun mengembangkan kemudahan pengunjung untuk mengakses informasi dan layanan. Ketersediaan nomor layanan selama ini dianggap masih kurang maksimal untuk kemudahan akses, baik untuk pengelola maupun pengguna layanan.

Di era kemudahan informasi dan layanan melalui internet ini, masyarakat bisa semakin mudah mendaftarkan rencana berkunjung ke BQMI melalui form pendaftaran kunjungan pada website yang tersedia dan bisa dilihat kemungkinan tingkat keramaian di museum.

Cara daftar tersebut sangat mudah. Kalau menggunakan laptop atau komputer, maka buka website: bqmi.kemenag.go.id kemudian pilih menu 'BUAT KUNJUNGAN' yang ada di kanan atas. Bisa juga sambil rebahan menggunakan handphone, dengan membuka website: bqmi.kemenag.go.id kemudian klik pada garis tiga sebelah kanan yang akan menampilkan dropdown  dan pilih menu 'BUAT KUNJUNGAN'.

Atau kalau sudah dapat link berikut: https://bqmi.kemenag.go.id/kunjungan/registrasi maka tinggal isi data hingga selesai. Ketika data jumlah orang sudah diisi, bisa langsung terlihat jumlah tarif yang harus dibayar. Begitu pula untuk pemanduan. Jika anda menginginkan edukator atau guide selama berkunjung bisa langsung mendaftarkan pemanduan pada menu yang sama, hanya tinggal pilih pada pilihan JENIS PENGUNJUNG.

Anda juga bisa melihat daftar pengunjung yang sudah reservasi pada laman: https://bqmi.kemenag.go.id/agenda-kunjungan.

Nah mudahkan. Yuk, ke museum. Rekreasi yang menambah wawasan. [Ath]

Editor: Mustopa

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved