Anggaran adalah Amanah Rakyat

Jakarta (07/01/2019) – Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) membuka kegiatan tahun 2019 dengan pembinaan pegawai dan pengambilan sumpah pegawai. Bertempat di Ruang Sidang lantai 4 Museum Istiqlal, Kepala LPMQ melakukan pengambilan sumpah 3 orang pegawai LPMQ yaitu Dra. Dedeh Saidah, Asep Zaenal Arif, dan Alwi Asgaf. Pada pembinaan kali ini diputar juga film kaleidoskop yang berisi kegiatan-kegiatan LPMQ tahun 2018.

Kepala LPMQ Dr. H. Muchlis M Hanafi dalam arahannya menyampaikan bahwa sesuai aturan perundang-undangan yang ada, setiap pegawai yang menduduki jabatan tertentu harus diambil sumpahnya.

Mengawali tahun 2019 ini Kepala LPMQ mengajak seluruh pegawai untuk mengevaluasi diri dan kelembagaan sambil menggantungkan harapan yang setinggi-tingginya, tanpa melupakan bahwa kaki kita masih berpijak di bumi.

“Kita  melihat kegiatan tahun 2018 dengan penuh kesyukuran. Penyerapan belum maksimal, mencapai 93,5%. Saya ucapkan terima kasih setulusnya atas kontribusi semua pegawai, besar ataupun kecil. Kita adalah bagian yang tidak terpisahkan. Bagaikan mobil, ada yang menjadi ban, pintu, baut, mur, dan lain-lain,” lanjutnya.

“Masih terdapat beberapa kekurangan yang harus segera diperbaiki terkait tertib administrasi. LPMQ saat ini sudah melaksanakan 85% transaksi nontunai. Terkait anggaran, tahun 2019 Lajnah tidak banyak berubah. Yang terpenting bagaimana kita dapat menggunakan anggaran secara efektif dan maksimal. Anggaran adalah amanah dari rakyat dan akan dipertanggungjawabkan tidak hanya kepada rakyat dan negara, tetapi juga kepada Allah swt,” tandas Kepala LPMQ.

Kegiatan pembinaan pegawai diakhiri dengan obrolan santai antara pegawai dan para pimpinan yang dipandu oleh Agen Perubahan LPMQ, Zarkasi, MA. [agus ns)

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved