LPMQ Jalin Kerjasama dengan UIN Sumatera Utara

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) kembali menjalin hubungan kerja sama dengan Perguruan Tinggi Agama Islam di Indonesia. Kali ini LPMQ menjalin hubungan dengan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN SU), Medan, untuk kerjasama partnership dalam bidang keilmuan Al-Qur’an dan pentashihan mushaf Al-Qur’an. Penandatanganan nota kerja sama dilakukan kedua belah pihak pada acara Pembinaan Pentashihan Mushaf Al-Qur’an di Aula Kampus II UIN SU Medan, Senin, (29/10).

Menurut Kepala  Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an, Dr. Muchlis Hanafi, MA, kerja sama ini sangat strategis terlebih kalau dilihat bahwa apa yang dilakukan LPMQ sesungguhnya beririsan kuat dengan apa yang dilakukan teman-teman di prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT) Perguruan Tinggi Islam.

“Sesuai dengan tugas pokoknya, LPMQ menyelenggarakan pentashihan, pengkajian dan pengelolaan Bayt Al-Qur’an dan Museum Istiqlal. Sepintas LPMQ terkesan hanya memerikasa mushaf yang akan dicetak oleh penerbit. Tetapi di balik proses pemeriksaan tersebut ada perangkat keilmuan yang menjadi perhatian Perguruan Tinggi Islam, khususnya prodi IAT,” tutur Muchlis.

Muchlis melanjutkan bahwa LPMQ banyak menerima permintaan tanda tashih dari penerbit Al-Qur’an. Mereka mencetak kisaran 5 juta eksemplar setiap tahun. LPMQ berkewajiban memastikan Al-Qur’an yang dicetak tersebut tidak salah.

“Oleh karena LPMQ itu unik, berada di pusat tetapi tidak punya kaki atau jaringan di bawah, LPMQ sering merasa sendirian. Kerja sama ini tentunya sangat strategis karena LPMQ memiliki kawan untuk bersama-sama menjaga kesahihan mushaf Al-Qur’an dan mengkaji keilmuan seputar Al-Qur’an,” lanjut Muchlis.

Mewakili Rektor UIN SU Medan, Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Kemahasiswaan, Prof. Dr. Amroeni Drajat, M.Ag mengucapkan terima kasih kepada Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an. Hadir dan menyaksikan acara penandatanganan kerja sama, Ketua Prodi IAT UIN SU Medan, Dr. H. Sugeng Wanto, S.Ag, M.Ag, dan Dekan Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam, Prof. Dr. H. Katimin, M.Ag. (MZA)

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved