Dipromosikan Pak Menteri, Aplikasi Qur’an Kemenag Pecahkan Rekor, 5.472 Penginstalan dalam Sehari!

Jakarta, 26 Desember 2024 – Upaya Kementerian Agama untuk memperluas jangkauan digitalisasi Al-Qur'an membuahkan hasil luar biasa. Berkat keterlibatan langsung Menteri Agama sebagai talent dalam promosi aplikasi Qur'an Kemenag, jumlah penginstalan aplikasi ini melonjak tajam. Pada tanggal 24 Desember 2024, total instal versi android tercatat sebanyak 791.664, sedangkan hanya sehari kemudian, pada 25 Desember 2024, angka itu melejit menjadi 797.136—penambahan sebanyak 5.472 instal dalam waktu 24 jam.

Mahasantri PPBQ Mengikuti Kuliah Umum Terjemahan Al-Qur’an Kemenag di LPMQ

Sebanyak 40 mahasantri dari Pesantren Pascatahfizh Bayt Al-Qur’an (PPBQ) binaan Prof. Quraish Shihab menghadiri kuliah umum bertajuk Mekanisme Penyusunan Terjemahan Al-Qur’an di Gedung Bayt Al-Qur’an dan Museum Istiqlal (BQMI), Jakarta Timur, Selasa (24/12/2024). Kuliah umum ini menghadirkan narasumber dari Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ), Unit Pelaksana Teknis (UPT) di Kementerian Agama yang salah satu tugas dan fungsinya mengkaji dan menerbitkan terjemahan Al-Qur’an.

Kepala LPMQ Tekankan Integritas Dalam SKB Tambahan CPNS Kemenag 2024

Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ), Abdul Aziz Sidqi, memberikan pembekalan kepada panitia pelaksana dan tim penguji Seleksi Kompetensi Bidang Tambahan (SKBT) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama untuk formasi tahun anggaran 2024. Kegiatan ini dilaksanakan untuk menyamakan persepsi di kalangan panitia, khususnya para penguji SKBT. Jabatan yang akan diisi melalui seleksi ini meliputi Jabatan Fungsional Pentashih Mushaf Al-Qur’an (JF PMQ) dan Jabatan Fungsional Pengembang Tafsir Al-Qur’an (JF PTQ) di lingkungan LPMQ.

Kepala LPMQ Bekali Alumni IIQ Jakarta Peluang Karir dan Tips dalam Dunia Pekerjaan

Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ), Abdul Aziz Sidqi, MA, hadir sebagai narasumber dalam kegiatan Bimbingan Karir Mahasiswa Fakultas Ushuluddin dan Dakwah Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT) Institut Ilmu Al-Qur’an (IIQ) Jakarta. Acara ini berlangsung pada Selasa (17/12/2024) di kampus IIQ Jakarta. Kegaitan ini sekaligus menjadi momen penandatanganan nota kesepahaman antara IIQ dan LPMQ.

40 Mahasiswa STAI Miftahul Huda Ikuti Kuliah Ulumul Qur’an di LPMQ

Sebanyak 40 mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Huda, Subang, mengikuti kuliah umum kajian Ulumul Qur’an yang diselenggarakan di Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ). Para mahasiswa tersebut berasal dari dua Program Studi (Prodi), yaitu Hukum Keluarga dan Ekonomi Syari’ah. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa (17/12/2024) di Gedung Bayt Al-Qur’an dan Museum Istiqlal, Jakarta Timur.

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved