Edukasi Mushaf Braille dan Nyerat Al-Qur'an

Rabu, 27 November 2019, pukul 11.30-12.30 WIB BQMI memberikan edukasi kepada kelas XII IPA 1 dan 2 Madrasah Aliyah Negeri 2 Babakan dengan materi tentang Mushaf Standar Braille, mushaf untuk para tunanetra. Karakter huruf Braille yang hanya berbentuk titik-titik timbul dengan maksimal jumlah 6 buah titik menjadi salah satu koleksi yang sangat menarik bagi pengunjung. "Bagus sekali, ternyata ada mushaf untuk para tunanetra yang sangat jauh berbeda dengan mushaf kita, dan cara bacanya juga rumit ya kalau kita (yang awas) yang baca," demikian komentar salah satu peserta edukasi.

Pada hari yang sama, pukul 14.00 WIB, tim pameran BQMI mengedukasi adik-adik dari Madrasah Diniyyah Awwaliyyah Amaliyatul Muta'alimin Babakan dengan belajar menulis Al-Qur'an melalui kegiatan follow the line surah al-Insyirah sebagai pemula, dan nonton bareng film "Lebah dalam Perspektif Al-Qur'an dan Sains".
Usai kegiatan edukasi, pukul 15.30 WIB tim BQMI menerima kunjungan rombongan Wakil Menteri Agama RI, Dr. H. Zainut Tauhid Sa'adi yang kebetulan usai mengadakan acara di Madrasah Al Hikamus Salafiyyah pimpinan, K.H. Zamzami. Turut mengiringi rombongan, Ketua PSPB, Kepala MAN 2 Babakan, dan beberapa pejabat dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cirebon. (Hik)

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved