- Mustopa
- Hits: 1358
Mushaf Kesultanan Tidore
Berbeda dengan Ternate yang memiliki 8 manuskrip Al-Qur’an kuno, Tidore memiliki satu mushaf, dan mushaf ini berada di Museum Kesultanan Tidore. Penulis atau penyalin mushaf tidak diketahui. Mushaf ini sudah tidak utuh lagi, termasuk lembaran terakhir sehingga tidak ada kolofon dan keterangan yang lebih komprehensif terkait dengan identitas mushaf, termasuk tentang masa penyalinannya. Mushaf ini berukuran 28 x 19 x 6 cm dengan ukuran bidang teks 18 x 11 cm. Jumlah baris mushaf ini untuk setiap halamannya adalah 15, sehingga masing-masing juz terdiri sekitar 10 lembar atau 20 halaman lebih. Rasm yang digunakan adalah imlai, namun kata-kata tertentu menggunakan rasm usmani.