Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an (LPMQ), Abdul Aziz Sidqi, M.Ag menandatangani Memorandum of Agreement (MoA) atau Perjanjian Kerja Sama dengan 30 Dekan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN), Kamis, (02/03) di Bandung, Jawa Barat. Turut hadir Kepala Badan Litbang dan Diklat Prof. Dr. Suyitno, M.Ag dan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Prof. Dr. Muhammad Ali Ramdhani. S.TP, M.T.

Pembinaan pegawai bisa diibaratkan seperti handphone atau laptop, setelah dicas menjadi power full dan siap dipakai untuk beraktifitas. Bukan sebaliknya, setelah batrenya diisi penuh tidak ada perubahan yang signifikan atau bahkan semakin tidak bertenaga.

Ilustrasi tersebut disampaikan Kepala Badan (Kaban) Litbang dan Diklat, Prof. Dr. Suyitno, M.Ag dalam kegiatan Pembinaan dan Peningkatan Kompetensi Pegawai Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) tahun 2023. Acara diselenggarakan LPMQ, Rabu (01/03) di Jawa Barat.

 

Pada kesempatan kunjungan kerja ke Provinsi Gorontalo, selain memenuhi undangan dari Yayasan Tunarungu Hellen Wimberty Gorontalo dan Jurusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Fakultas Ushuluddin dan Dakwah IAIN Sultan Amai Gorontalo, tim penyusun Mushaf Al-Qur’an Isyarat Kementerian Agama RI yang terdiri dari: H. Deni Hudaeny, Lc., MA., Hj. Ida Zulfiya, M.Ag., dan Muhammad Zamroni Ahbab, S.S.I. juga mendapat kesempatan menjadi narasumber talkshow dialog interaktif di Radio kebanggaan masyarakat Gorontalo, Radio Suara Rakyat Hulonthalo Freq 99.9 MHz dengan topik “Metode Membaca Al-Qur’an dengan Bahasa Isyarat bagi Tunarungu”.

Yayasan Tunarungu Hellen Wimberty Gorontalo yang dipimpin oleh Ibu Ellen Podungge, M.Pd berkolaborasi dengan Dinas Sosial Provinsi Gorontalo, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Gorontalo, Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Gorontalo, GERKATIN Provinsi Gorontalo, dan pegiat disabilitas, menyelenggarakan kegiatan sosialisasi Mushaf Al-Qur’an Isyarat pada hari Senin, 27 Februari 2023, bertempat di Yayasan Tunarungu Hellen Wimberty Gorontalo, yang beralamat di Jl. Jusuf Hasiru No. 67 Kelurahan Tangikiki, Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo.

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved