Salah satu tugas dan fungsi Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama RI adalah melakukan pembinaan kepada penerbit, percetakan dan masyarakat terkait Al-Qur'an. Di antara bentuk pembinaan dan juga sebagai layanan yang diberikan LPMQ adalah penyediaan bahan bacaan atau buku pembinaan yang disebut sebagai buku tanya jawab seputar pentashihan mushaf Al-Qur’an.

Dalam rangka memperingati satu tahun bebas visa WNI ke Uzbekistan, Kementerian Pariwisata Uzbekistan menyelenggarakan pameran foto dengan tajuk “Uzbekistan Negeri Para Imam” di Bayt Al-Qur’an & Museum Istiqlal, Taman Mini Indonesia Indah, 7-17 Februari 2019.

Pameran dibuka Kamis, 7 Februari 2019 pukul 09.00 WIB oleh Kepala Badan Litbang dan Diklat Prof Abd Rahman Mas'ud, Ph.D. Duta Besar Uzbekistan yang sedianya akan hadir dalam acara ini diwakili oleh Mr Mahmud Tohtiev, Sekretaris Kedutaan Besar Uzbekistan di Jakarta.  Hadir pula Prof Dr ES Margianti SE, MM, Rektor Universitas Gunadarma sebagai duta wisata Uzbekistan. Pembukaan pameran dilanjutkan dengan Seminar “Jejak Ulama Uzbekistan di Nusantara” yang menampilkan Dr Muchlis M Hanafi, Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an, dan Dr Rijal Mumaziq, ahli sejarah Nusantara.

 

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama Republik Indonesia Januari ini genap berusia 12 tahun. Informasi ini disampaikan oleh Kepala LPMQ, Muchlis M Hanafi dalam arahan dan sambutannya pada acara Sidang Reguler Pentashihan Mushaf Al-Qur’an pertama tahun 2019 di Bekasi (30/1).

Dalam dua tahun terakhir Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Kementerian Agama RI terlihat fokus dalam hal kajian terkait Al-Qur’an. Dalam dua tahun tersebut, selain kajian penyempurnaan terjemahan Al-Qur'an Kemenag, LPMQ juga telah mengadakan kajian dan penyempurnaan terhadap Mushaf Standar Indonesia (MSI). Tujuan kegiatan penyempurnaan dan kajian terhadap MSI, menurut Kepala LPMQ, selain meningkatkan kompetensi para pentashih dalam bidang ilmu-ilmu Al-Qur’an, LPMQ juga ingin membangun tradisi intelektual terkait dengan keilmuan seputar rasm, dabt serta waqf dan ibtida’.

 

Tanda Tashih dan Izin Edar yang terdapat pada bagian depan atau belakang setiap mushaf Al-Qur’an yang terbit dan diedarkan di Indonesia mulai tahun 2019 ini akan mengalami perubahan format. Perubahan tersebut adalah penambahan "QR code" pada bagian bawah Tanda Tashih atau Izin Edar. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Pentashihan Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an, Deni Hudaeny pada acara pembukaan Sidang Reguler Pentashihan Mushaf Al-Qur’an pertama tahun 2019 di Bekasi.

Kontak

Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
Gedung Bayt Al-Qur`an & Museum Istiqlal
Jalan Raya TMII Pintu I Jakarta Timur 13560
Telp: (021) 8416468 - 8416466
Faks: (021) 8416468
Web: lajnah.kemenag.go.id
Email: lajnah@kemenag.go.id
© 2023 Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an. All Rights Reserved